Surabaya, Bhirawa - Seluruh manajemen PT Midi Utama Indonesia Tbk, sebagai pemilik jaringan distribusi ritel merek Alfamidi terjun secara langsung ke toko-toko Alfamidi untuk memanjakan para pelanggannya. Seperti tahun-tahun sebelumnya, memperingati Hari Pelanggan Nasional (Hapelnas) disetiap tanggal 4 September jajaran direksi dan kepala cabang seluruh Indonesia terjun ke toko-toko Alfamidi untuk berinteraksi langsung dengan pelanggannya, salahsatunya mereka akan bertugas menggantikan petugas Kasir saat itu.
“Sebagai perusahaan ritel, kami sadar bahwa nyawa kami ada di pelanggan. Oleh karenanya kenyamanan dan kepuasan pelanggan selalu menjadi yang terdepan bagi Alfamidi khususnya di Hari Pelanggan Nasional ini,” Operation Director PT Midi Utama Indonesia Tbk, Yohanes Santoso saat dikonfirmasi Bhirawa, Selasa (4/9) kemarin.
Yohanes menambahkan kendati kegiatan tersebut merupakan kegiatan rutin tahunan, namun tetap saja ada perasaan deg-degan dirasakan jajaran manajemen Alfamidi. Bahkan tidak hanya jajaran direksi, di level Kepala Cabang yang sehari-hari berkutat di lapangan pun merasakan hal yang sama.
“Pasti dan selalu deg-degan, takut salah pencet komputer kasir kan bisa repot dan membuat pelanggan tidak nyaman. Belum lagi banyak program yang harus ditawarkan ke pelanggan. Deg-degan tapi happy karena bisa melayani dan berinteraksi langsung dengan pelanggan kami,” terangnya.
Hal senada juga dikatakan Branch Manager PT Midi Utama Indonesia Tbk. Cabang Jawa Timur, Rini Dianawati, Meski hanya satu jam didaulat menjadi kasir toko, banyak hal harus dipersiapkan dan dipelajarinya. “Semalam saya sudah ke toko dekat rumah untuk belajar menjadi kasir, tadi pun saya pagi-pagi ke toko Alfamidi untuk menghafal program apa saja yang harus ditawarkan dan memperlancar pengoperasian komputer kasir. Seru sekali karena ini mengingatkan saya bahwa menjadi kasir tidaklah mudah,” jelasnya.
Corporate Communication Manager PT Midi Utama Indonesia Tbk, Arif L. Nursandi mengatakan ada hal berbeda pada perayaan Hapelnas Alfamidi tahun 2018 ini. Karena tidak hanya jajaran manajemen, Hapelnas tahun ini juga melibatkan managerial level yang bertugas sebagai pramuniaga mendampingi direksi.
“Kegiatan ini bertujuan untuk berinteraksi langsung dengan pelanggan di toko yang memiliki beragam karakter sehingga dapat menjadi bahan pertimbangan ketika harus mengambil keputusan terkait pelayanan dan kepuasan pelanggan,” katanya.
Perayaan Hapelnas ini juga dirayakan di 9 cabang Alfamidi di seluruh Indonesia, dimana seluruh Kepala Cabang dan juga Wakil Kepala Cabang akan bertindak sebagai kasir dan didampingi oleh seluruh head department sebagai pramuniaganya. Selain menerjunkan jajaran manajerial dan manajemen ke toko, Alfamidi juga membagi-bagikan beragam hadiah buat para pelanggannya yang beruntung mulai dari merchandise hingga produk-produk sponsor.
Bagi pelanggan yang tergabung dalam anggota kartu PONTA Alfamidi yang memiliki belanjaan produk-produk Alfamidi terbanyak di bulan Agustus juga akan mendapatkan paket produk Alfamidi senilai Rp500 ribu.
“Paket ini akan diantar langsung oleh tim Alfamidi ke rumah pelanggan terpilih di hari itu juga,” ujar Arif.
Sepanjang bulan September, Alfamidi juga menggelar House Brand & Private Label (HBPL) Fair, yakni promo untuk barang-barang HBPL. Pelanggan Alfamidi di seluruh Indonesia akan dimanjakan dengan beragam potongan dan harga spesial khusus produk-produk HBPL sepanjang bulan September 2018. [riq]